Dalam membuat sebuah surat, baik surat keterangan, surat perjanjian maupun surat-surat lainnya, tak lepas dari pemberian tanda tangan sebagai bukti sah dari surat tersebut. Pemberian tanda tangan pada surat berada pada bagian paling bawah sebelah kanan dari surat tersebut. Tanda tangan pada surat bisa saja tidak hanya satu, melainkan bisa dua, tiga, bahkan empat atau lebih tanda tangan.
Hal yang sering dilakukan oleh pemula dalam membuat tempat tanda tangan ini bisasanya mengaturnya dengan menggunakan spasi pada keyboard. Tentunya hal ini tidak akan efektif, selain memakan waktu cukup lama hasilnyapun tidak memuaskan karena tidak akan pas atau tidak simetris.
Untuk membuat tempat tanda tangan agar lebih rapi dan cepat, panduan dibawah ini mungkin berguna bagi anda. Saya anggap surat telah dibuat beserta kop suratnya, tinggal membuat letak tanda tangannya saja.
Membuat satu tempat tanda tangan.
- Ketikkan format tulisan tanda tangan yang akan dibuat
- Blok tulisan tersebut
- Drag atau seret left indent kearah kanan sampai pada yang diinginkan
- Atur tulisan menjadi rata tengah dengan menekan tombol Ctrl+E pada keyboard
- Tempat tanda tangan telah selesai.
- Buatlah tabel dengan dua atau tiga kolom (saya ambil yang tiga kolom).
- Ketikkan format tanda tangan pada kolom pertama dan ketiga
- Atur tulisan agar menjadi rata tengah atau center
- Blok tabel kemudian hilangkan garis tabelnya.
- Tempat dua tanda tangan telah selesai
Source: ketikankomputer
+ comments + 4 comments
Boleh nambahin mas?
Terimakasih Unknown atas Komentarnya di MS.Word-Membuat tempat tanda tangan dibawah suratUntuk seret ke kanan, bisa pake Ctrl+M
Untuk seret ke Kiri, bisa pake Ctrl+Shift+M
Untuk Buat Table, (Ms2007/2010)
Alt=>N=>T
Ngilangin Border
Drag Border=>Klik Kanan Keyboard=>Alt=>N=>Enter.
Saya lebih sering pake keyboard dari pada Mouse. Banyak banget kok, shorcutnya..Biar lebih cepet ajah... :D
Nais SHare...
Thx banget maspray dah nambahin lengkap lagi jadi nambah ilmu lagi.
hehehe.......
Makasih ....ilmunya
Terimakasih Unknown atas Komentarnya di MS.Word-Membuat tempat tanda tangan dibawah suratMas di kolom tanda tangan ada namanya kan terus dibawa nama kadang ada jabatan nahh kan harus ada garis bawahnya .. Caranya kasi garis bawah gimna yah mas
Terimakasih Andi Nur Fadilla atas Komentarnya di MS.Word-Membuat tempat tanda tangan dibawah suratPost a Comment
Silahkan dishare dan tinggalkan komentar untuk kemajuan blog ini.
Terima kasih atas komentarnya brada.....!